SMA NEGERI 10 MAROS Meraih Iman dan Taqwa melalui Isra Mi'raj.

Ikramullah merupakan salah satu ekskul yang ada di satuan pendidikan SMA Negeri 10 Maros dengan spesifikasi mengurusi kegiatan keagamaan murid yang menggandeng Osis serta seluruh warga sekolah. Kegiatan Isra Mi'raj Senin 5 Februari 2024/24 Rajab1445 tersebut adalah kegiatan keagamaan dengan tujuan menumbuhkan kesadaran tentang pentingnya menguatkan Iman dan Taqwa dengan merefleksi fenomena Isra Mi'raj, Pungkas Bapak Syamsul Alam, S.Pd. selaku pembina Ikramullah. Murid SMA Negeri 10 Maros beserta seluruh dewan guru mengikuti dengan khidmat Nasihat Keagamaan yang dibawakan oleh Ustadz Abdillah, S.Pd. sebagai umatnya Rasulullah, marilah kita senantiasa menghadirkan, menumbuhkan, dan mempertajam semangat Islam dalam kehidupan keseharian agar medapatkan ridho dan keberkahan hidup, kata beliau. Kata kepala UPT yang diwakili oleh WAKASEK HUMAS yang didampingi oleh WAKASEK KESISWAAN menuturkan bahwa kegiatan Isra Mi'raj sebagai upaya membentuk karakter beragama dan membekali murid dengan tujuan murid memiliki kemampuan menepis banyaknya tantangan kehidupan dilingkungan masyarakat tentang perilaku tidak terpuji. Pimpinan satuan pendidikan SMA NEGERI 10 MAROS, ibu Hj. Rosdiana, S.Pd.,M.Si menuturkan bahwa kegiatan tersebut adalah kegiatan yang dapat menambah dan menumbuhkan serta memperkokoh nilai spiritual murid agar menjadi murid yang beriman dan bertaqwa yang sesuai dengan visi dan misi satuan pendidikan SMA NEGERI 10 MAROS. Penulis, Anwar

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Terimah kasih telah membantu

MEMBIDIK PROBLEMA SAMPAH DENGAN SOLUSI YANG SELEKTIF DI SATUAN PENDIDIKAN

MEMBIDIK PROBLEMA SAMPAH DENGAN SOLUSI YANG SELEKTIF DI SATUAN PENDIDIKAN           Kurikulum semakin modern, metode belajar semakin beragam...